Harap Tunggu

Media - Media Detail

6 Perbedaan Kavling Dan Perumahan, Pahami Sebelum Membeli

05 October 2023 - Artikel

Apakah Anda berencana untuk membeli rumah pertama atau berinvestasi di bidang properti? Agar tidak menyesal nantinya, pahami dulu perbedaan kavling dan perumahan.

Dua istilah ini pasti sering Anda temukan di iklan properti. Ini karena memang banyak developer yang tidak hanya menawarkan perumahan tetapi juga tanah kavling.

Agar bisa menentukan properti yang tepat sesuai kebutuhan, simak penjelasan tentang bedanya kavling dan perumahan berikut ini.

 

Perbedaan Tanah Kavling dan Perumahan

Setiap orang pasti ingin punya tempat tinggal sendiri. Namun, saat akan membeli hunian, Anda mungkin akan berhadapan dengan 2 pilihan yakni membeli tanah kavling atau perumahan yang sudah jadi.

Memang apa perbedaan kedua istilah tersebut? Untuk memahami perbedaannya, simak ulasan di bawah ini.

 

Pengertian

Kavling adalah sebidang tanah yang telah dibagi-bagi dalam ukuran tertentu oleh pemilik atau pengembang. Kemudian, tanah yang telah terbagi menjadi beberapa bagian yang lebih kecil tersebut akan dijual pada pihak lain.

Jadi, tuan tanah atau pengembang biasanya menjual tanah tersebut tanpa ada bangunan atau rumah.

Sementara itu, mengutip UU No 4 Tahun 1992 Pasal 1 Ayat 2, perumahan adalah kelompok rumah yang berfungsi sebagai lingkungan tempat tinggal atau lingkungan hunian yang dilengkapi dengan prasarana dan sarana lingkungan[1].

Jadi definisi dari perumahan adalah sekumpulan rumah yang dibangun oleh pengembang dan telah dilengkapi dengan fasilitas dan prasarana untuk warga.

Kavling adalah sebidang tanah yang dijual tanpa bangunan. Sedangkan perumahan adalah kumpulan rumah dan juga fasilitas umum yang telah dikembangkan oleh developer.

 

Fungsi

Perbedaan tanah kavling dan perumahan juga terletak pada fungsinya. Karena tanah kavling masih berupa lahan kosong tanpa bangunan, pembeli bebas untuk menggunakan lahan tersebut sesuai keinginan mereka.

Jadi, selain untuk hunian, ada juga tanah kavling yang akan dipergunakan sebagai bangunan komersial seperti ruko atau toko.

Akan tetapi, jika tanah kavling tersebut memang dikhususkan untuk pemukiman, maka Anda harus mengurus izin terlebih dahulu jika ingin menggunakan tanah kavling tersebut untuk membangun usaha.

Hal ini sesuai dengan UU No 1 tahun 2011 Pasal 49 yang berbunyi,Pemanfaatan rumah dapat digunakan sebagai kegiatan usaha secara terbatas tanpa membahayakan dan tidak mengganggu fungsi hunian.[2]

Sementara itu, fungsi perumahan hanyalah sebagai tempat tinggal. Ini karena memang desain dari bangunan tersebut adalah untuk hunian.

 

Pembangunan

Beda kavling dengan perumahan selanjutnya adalah dari segi pembangunan. Ketika Anda memutuskan untuk membeli tanah kavling, Anda bertanggung jawab untuk membangunnya sendiri.

Artinya, Anda harus bersiap untuk merencanakan, mengurus izin, dan mencari kontraktor sendiri. Meskipun tampak merepotkan, namun Anda bisa menentukan desain dan kualitas bangunan sesuai dengan keinginan Anda.

Sebaliknya, perumahan menawarkan rumah siap huni. Meskipun begitu kebanyakan perumahan menerapkan sistem inden atau setelah proses pembelian deal, developer baru akan membangun rumah.

Jadi, Anda tidak perlu bersusah payah mengurus Izin Mendirikan Bangunan dan juga memilih kontraktor. Namun, kekurangannya adalah Anda tidak bisa menentukan desain rumah.

Ini karena rumah - rumah di perumahan memiliki desain yang serupa. Selain itu, Anda juga tidak bisa memastikan kualitas dari bangunan perumahan.

 

Fasilitas dan Sarana Prasarana

Perbedaan rumah kavling dan perumahan yang lain adalah dari segi fasilitas dan sarana umum.

Saat memutuskan untuk membeli tanah kavling, Anda harus mengurus sendiri penyediaan layanan air bersih dan juga listrik.

Selain itu, lingkungan sosial biasanya juga belum terbentuk. Pemilik tanah atau developer hanya menyediakan lahan saja.

Hal ini berbanding terbalik dengan perumahan. Semua fasilitas seperti akses jalan, air bersih, listrik, pembuangan limbah rumah tangga pasti sudah tertata.

Selain itu, developer juga menyediakan sarana umum seperti ruang terbuka hijau dan tempat ibadah. Sehingga, Anda bisa langsung pindah dan menikmati semua fasilitas umum tersebut.

 

Harga

Harga merupakan perbedaan yang paling menonjol antara kavling dan perumahan. Tanah kavling tentunya dibanderol dengan harga yang lebih murah daripada perumahan.

Ini karena pembeli harus mengeluarkan biaya untuk pembangunannya sendiri. Tak jarang harga beli tanah kavling dan biaya pembangunan malah lebih mahal daripada harga perumahan.

Sebaliknya, harga hunian di perumahan tentu lebih mahal. Ini karena harganya sudah termasuk dengan tanah, bangunan, dan juga semua fasilitas yang ada.

 

Lokasi

Tanah kavling bisa Anda temukan di berbagai lokasi baik di perkotaan maupun pedesaan. Sementara itu, letak perumahan biasanya berada dalam kawasan yang telah ditetapkan sebagai permukiman.

Mayoritas perumahan berada di perkotaan atau daerah pinggiran kota. Bisa disimpulkan bahwa letak perumahan lebih strategis karena dekat dengan fasilitas umum di perkotaan.

 

Kesimpulan

Kesimpulan dari uraian di atas adalah sebagai berikut. Tanah kavling masih berupa lahan kosong sedangkan perumahan sudah ada wujud bangunannya sehingga siap Anda tinggali.

Selain itu, baik tanah kavling maupun perumahan memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing. Jadi, agar bisa memilih mana yang lebih baik antara tanah kavling dan perumahan, Anda perlu mempertimbangkannya matang-matang.

Sesuaikan saja dengan kebutuhan Anda. Apakah Anda ingin investasi untuk jangka panjang? Tanah kavling mungkin adalah pilihan yang tepat.

Namun, jika Anda ingin segera memiliki hunian yang langsung bisa Anda tinggali, membeli perumahan adalah pilihan yang bijak.

Selain itu, Anda juga perlu untuk mempertimbangkan lokasinya. Untuk tempat tinggal, sebaiknya Anda memilih properti yang terletak di kawasan strategis.

Sehingga, Anda bisa memiliki akses mudah dan cepat ke fasilitas kesehatan, pendidikan, serta pusat perbelanjaan.

Apapun yang menjadi pilihan Anda, pastikan untuk membelinya dari developer terpercaya seperti Wiraland.

Sebagai pengembang properti yang telah berpengalaman selama 30 tahun, kami menawarkan beragam pilihan perumahan siap huni dan juga tanah kavling di kawasan strategis.

Setelah tahu perbedaan kavling dan perumahan, saatnya Anda memilih properti terbaik dari Wiraland. Kunjungi website resmi Wiraland untuk mengetahui beragam penawaran menarik dan juga proyek yang telah kami selesaikan.

Realated Media

Project Kami

Lihat Semua