Harap Tunggu

Media - Media Detail

Lebih Baik Beli Rumah Konsep Minimalis Atau Modern?

06 July 2018 - Artikel

SEBENARNYA keduanya, baik minimalis dan modern adalah gaya arsitektur hunian yang banyak dicari pembeli rumah. Kedua gaya ini kerap disandingkan, meski kenyataannya punya definisi dan ciri khas yang berbeda. Jadi, biar Anda jangan sampai salah kaprah mengenai kedua gaya arsitektur ini, berikut rangkuman Wiraland mengenai sejarah kemunculan dan sifat dari kedua gaya arsitektur tersebut.

Arsitektur Gaya Modern

Dilansir dari situs komunitas arsitek di Indonesia, arsitektur modern muncul karena adanya kemajuan dalam bidang teknologi yang membuat manusia cenderung memilih sesuatu yang ekonomis, mudah, dan bagus. Hal itu ditandai dengan pertengah abad ke-20. Karakteristik yang dimiliki arsitektur modern ini pada dasarnya menolak gaya lama (arsitektur tradisional) dan menyederhanakan bangunan sehingga format detail menjadi tidak perlu. Pada bangunan arsitektur modern lebih fokus pada konsep bentuk, ruang, fungsi, dan konstruksi. Konsep bentuk ditunjukkan dengan bentuk-bentuk geometri yang ditandai dengan penggunaan konstruksi beton bertulang, baja dan bahan-bahan bangunan yang ringan. Konsep ruang pada arsitektur modern identik dengan bersifat kubisme. Selain itu, konsep ruang haruslah bersifat efisien dan fleksibel.

Kombinasi bentuk, ruang, dan konstruksi itulah yang pada akhirnya mewujudkan fungsi rumah untuk manusia masa kini. Dimana fungsi rumah dianalogikan sebagai mesin untuk tempat tinggal yang murah, mudah digunakan dan mudah dalah hal perawatan. Contoh perumahan modern yang dibesut Wiraland antara lain adalah Givency One dan Halton Place. Melalui perumahan ini, pengembang mengangkat konsep “Green LLiving Modern Concept”, hunian modern yang menyatu dengan hijaunya alam. Mengenai harga, untuk Givency One, pengembang membanderol unit rumahnya mulai dari Rp 700 Jutaan  sampai dengan Rp 4 Milyaran. Givency One ini berlokasi di Jalan Gaperta Ujung, Medan Helvetia.

Sementara itu, klaster Halton Place yang berada di Perumahan The Grand Menteng Indah juga mengusung konsep yang sama. Untuk kisaran harga, klaster Halton Place dibandrol mulai dari dari Rp 600 Jutaan sampai Rp 2 Milyaran. Soal investasi tentu tidak perlu ditanya lagi. Anda bisa langsung menghubungi Wiraland.com untuk bisa memulai percakapan online mengenai hunian berkonsep modern ini sebelum mengunjungi Rumah Contohnya.

Arsitektur Gaya Minimalis

Gaya arsitektur minimalis mulai dikenal pada 1920 silam. Pada awalnya, gaya ini muncul sebagai salah satu bentuk protes terhadap beberapa aliran arsitektur terdahulu yang dianggap boros dari sisi biaya, penggunaan material, waktu pengerjaan, penggunaan ruang, maupun perawatan. Untuk itu, konsep minimalis mengutamakan fungsi penggunaan bahan bangunan dan aksesori secara lebih maksimal, serta menghindari pemakaian ornamen secara berlebihan. Bentuk ruang yang dianggap paling fungsional dan efisien untuk aktivitas adalah kotak atau persegi panjang yang menghasilkan ekspresi fasad bangunan berbentuk kubisme.

Bangunan juga ditampilkan dengan sederhana sesuai fungsi dan penggunaan material diekspos apa adanya. Para penganut gaya minimalis percaya bahwa keindahan sebuah bangunan akan lahir sendiri dari kesederhanaannya. Berikut adalah ciri gaya minimalis pada interior rumah:

1. Seluruh ruang di dalam rumah lebih terbuka dan minim penyekat atau pembatas.

2. Menonjolkan kesan simpel dan apa adanya namun tetap menarik.

3. Pola ruangan hanya berbentuk kotak atau persegi.

4. Pada ceiling, konsepnya hanya dibiarkan polos tanpa ada drop ceiling.

5. Penggunaan ruang lebih optimal tanpa adanya sekat

6. Ornamen interior seperti cornice (frame jendela) dan ukiran tidak diterapkan.

7. Untuk dekorasi, penempatan furnitur terlihat lebih tegas, polos, dan tidak ada ukiran/ pahatan.

Nah, jika Anda ingin memiliki rumah bergaya minimalis, salah satu pilihan yang bisa Anda lirik adalah River Valley Residence maupun Mayfair. Rumah di River Valley Residence dibandrol mulai dari Rp300 Jutaan. Seluruh huniannya mengadopsi konsep minimalis bernuansa sejuk dan asri. Perumahan besutan Wiraland yang berlokasi di Sejohor Baru ini juga didukung fasilitas yang cukup komplit, seperti penghijauan yang terbaik di Sumatera Utara, Taman Spot Selfie yang akan segera dibangun, club house, serta sistem keamanan CCTV 24 jam. 

Perumahan Mayfair sendiri dibandrol dengan harga mulai dari Rp 600 Jutaan untuk hunian bertipe 2 lantai. Memiliki dua tipe, kedua-duanya memiliki konsep minimalis bernuansa sejuk dan asri. Tidak perlu khawatir, instalasi jaringan listrik di dalam sudah tertata rapi dan indah.

Mumpung saat ini sedang berlangsung Promo DP Bersubsidi plus BEBAS BIAYA KPR & PAJAK, maka sekaranglah waktu yang tepat bagi Anda untuk segera memiliki hunian idaman. 

Cari Rumah Medan, Rumah medan, rumah dijual, rumah murah, rumah baru, rumah cantik, jual rumah murah, harga rumah murah, rumah murah jakarta, rumah dijual murah, rumah murah di Jakarta, rumah kpr murah, rumah minimalis, kredit rumah murah, rumah dijual olx, jual rumah di medan, rumah murah di medan, olx rumah medan, olx medan, rumah sewa di medan, rumah dijual di medan, rumah pohon medan, harga rumah murah, harga rumah murah minimalis, rumah minimalis, harga rumah minimalis, harga rumah di Jakarta, Cari Rumah Medan, Developer Terbaik Medan, Rumah Murah di Medan, Rumah Murah Medan.

Realated Media

Project Kami

Lihat Semua