Harap Tunggu

Media - Media Detail

Perumahan Dengan DP Murah Di Medan? Ini Keuntungan Dan Kerugiannya

28 September 2021 - Artikel

 

Perumahan dengan DP murah di Medan memang sangat menggiurkan bagi siapa saja yang berniat memiliki rumah. Namun, tentunya bukan perkara yang mudah dalam memutuskan setiap keputusan untuk merealisasikannya.

Meskipun banyak sekali penyedia jasa jual rumah di Medan yang memasarkan propertinya dengan ajukan sejumlah penawaran khusus. Tak jarang beberapa diantaranya malah hanya sekedar bualan agar orang-orang tertarik membelinya. Namun rumah tersebut malah belum bisa ditempati dan butuh waktu beberapa tahun untuk proses membangunnya. Meskipun begitu, masih banyak sekali orang yang memanfaatkannya.

 

Keuntungan membeli rumah DP murah

 

1.  Memiliki rumah secara cepat dengan dana pas-pasan

Bagi Anda yang memiliki dana pas-pasan dan dalam keadaan terdesak untuk segera memiliki rumah. Perumahan dengan DP murah di Medan bisa menjadi solusinya, DP murah yang ditawarkan merupakan pilihan yang tepat.

Kecilnya besaran DP yang dibebankan, saat mengumpulkan modalnya pun juga akan terasa ringan.

 

2.  Uang tak perlu dicairkan terlalu banyak

Dengan tabungan yang sudah Anda siapkan. Anda tak perlu repot-repot mencarikan uang dengan jumlah yang besar kepada bank, jika nominal tabungannya lebih besar daripada uang untuk DP.

 

3.  Memiliki tabungan untuk hal tak terduga

Dikarenakan uang DP yang tak terlalu banyak, otomatis akan meninggalkan sisa yang bisa Anda gunakan untuk keperluan lain seperti menabung dan berinvestasi. Misalnya dengan Anda berinvestasi sejak dini, hasilnya juga akan menguntungkan di kemudian hari yang bisa Anda gunakan untuk membayar cicilan.

 

4.  Memberi ruang bagi banyak orang

Dengan besaran DP yang tergolong murah akan membuka peluang bagi siapa saja yang terdesak untuk memiliki rumah. Kini, keinginan untuk memiliki rumah sendiri pun bukan sekedar impian. Disamping itu, cicilannya bisa dibayarkan tiap bulan.

 

Kerugian membeli rumah DP murah

 

1.  Biaya administrasi yang berpeluang lebih besar

Nominal pinjaman yang diajukan ke bank akan lebih besar jika Anda membeli rumah dengan DP murah, misalnya pada kisaran di bawah 20%. Nyatanya, administrasi yang dibayarkan memiliki kaitan dengan angka pinjaman. Maka, pinjaman yang besar biaya administrasi oleh pihak bank juga berpotensi lebih banyak.

 

2.  Harga akhir rumah yang jauh lebih mahal

Semakin lama tenor yang Anda pilih akan memengaruhi harga rumah yang menjadi semakin mahal. Terdapat nominal pembayaran yang terkena bunga fixed dan bunga floating.

Berlaku pada masa awal peminjaman, bunga fixed memiliki masa pemberian yang lebih pendek. Sedangkan masa pemberian bunga floating akan memakan waktu yang relatif lebih lama hingga akhir masa pinjaman. Itulah yang menjadi alasan harga rumah menjadi lebih tinggi.

 

3.  Kepemilikannya yang tertunda

Setelah seluruh cicilan KPR lunas, bank baru akan memberikan sertifikat lunas. Hal ini pula yang menjadi salah satu kekurangan dalam membeli rumah dengan DP murah.

Bagaimana pendapat Anda tentang perumahan dengan DP murah di Medan setelah mengetahui keuntungan dan kerugiannya. Apapun yang menjadi keputusan Anda, pastikan untuk memertimbangkannya sesuai dengan kebutuhan.

 

Cari rumah di Medan? Cek: www.WIRALAND.com

 

Realated Media

Project Kami

Lihat Semua