Di sebuah kota yang cukup padat penduduk ini pertumbuhan kota Medan seakan telah berkembang dengan sangat pesat. Baik dari segi bisnis, ekonomi bahkan hingga properti yang dapat membuat kota ini juga semakin dapat bertumbuh. Adanya pembangunan Bandara Kualanamu, terbesar ketiga setelah Bandara Soekarno Hatta dan Kertajati (Jawa Barat) ini ternyata telah mampu menarik perhatian para investor. Tidak jarang jika rumah contoh River Valley Medan menjadi salah satu hal yang dapat menarik masyarakat. Melihat adanya properti yang bergerak kearah positif ini membuat Wiraland Group juga dapat mengembangkan River Valley Residence yang berada di area Simalingkar B, atau yang dikenal dengan Sejohor Baru.
Mengenal Detail Properti Dari River Valley
River Valley Residence ini telah dibangun diatas lahan yang memiliki luas sekitar 50 hektare. Lahan ini awalnya berasal dari proyek terbengkalai yang bernama Sejohor Asri. Tetapi pada pertengahan tahun 2016, investor melihat adanya potensi bisnis properti yang menjanjikan sehingga mengubahnya menjadi river valley residence. Konsep rumah contoh River Valley Medan ini yaitu mengusung komitmen environmental reverse. Bahkan sejak awal pembangunan, pihak yang terlibat dalam mengembangkan ini juga sudah menanamnya hingga 5.000 pohon ketapang kencana yang dilakukannya sebagai suatu bentuk dari konsep ecommunity yang telah diusung. Berkat konsep yang diusung tersebut, River Valley Residence akhirnya menjadi proyek perumahan pertama yang menggunakan konsep penghijauan di Sumatera Utara.
Seperti yang kita lihat bahwa River Valley ini mengincar kalangan milenial, profesional muda, serta para pembeli yang berfokus pada budget. Sehingga perumahan yang dianggap mewah ini juga tidak main main untuk mengembangkan rumah tumbuh. Salah satu yang dihasilkan yaitu tipe Saphire. Luas bangunan pada tipe tersebut yaitu hanya 38m2, di dalamnya juga sudah terdiri dari kamar tidur, satu kamar mandi dan ruang tengah. Tetapi luas tanah yang dimiliki yaitu mencapai 120m2.
Meski dikenal dengan sasaran targetnya pada budget focus buyer, tentunya fasilitas yang ditawarkan juga tidak main main. Fasad tipe saphire ini terlihat sangat mewah dengan desain yang bersih dan penggunaan jendela dengan ukuran besar. Selayaknya perumahan elite pada umumnya, River Valley Residence ini juga memiliki sistem keamanan 24 jam, club house dan infinity swimming pool.
Sekilas Mengenal River Valley Residance
Rumah Contoh River Valley medan ini memiliki potensi tersendiri. Jika melihat prospek yang dimiliki melalui pembangunan kota meda yang mengarah ke selatan, perumahan ini berada di kabupaten Deli Serdang dan memiliki posisi yang cukup strategis. River Valley ini menjadi proyek perumahan terbaru di Medan dengan konsep rumah tumbuh sekaligus penghijauan dan rekreasi alam pertama yang berada di Sumatera Utara.